Inilah Rahasia Pria yang Tak Boleh Diketahui Wanita


Berdalih dengan alasan demi menjaga hubungan agar tetap hangat dan mesra bersama kekasih, tak sedikit pria yang gemar menyimpan kebohongan. Konon, cara ini dinilai paling tepat untuk tetap menciptakan penilaian bahwa dirinya adalah pria baik-baik di hadapan sang pujaan hati.Dalam kamus merangkai kisah asmara, tak semua hal perlu Anda buka di hadapan kekasih, karena sedikit saja salah paham atau keburukan Anda di masa lalu bisa membuat kekasih terluka dan pergi. Mengetahui lebih lanjut rahasia apa saja yang wajib Anda pendam dan harus Anda sembunyikan dari kekasih hati, berikut jawaban yang diberikan Askmen.

Kenangan mantan kekasih yang sulit dilupakan

Kenangan mengenai mantan kekasih memang terbilang sulit untuk dilupakan, terlebih ketika banyak atribut menghiasi rumah Anda dibeli oleh sang mantan kekasih. Sederet koleksi ini, tentunya sedikit demi sedikit bisa mengingatkan Anda ke masa-masa indah dulu bersamanya. Jika Anda belum sempat membuangnya, maka hal ini bisa membuat Anda sulit lepas dari bayang-bayang kekasih.

Mengetahui kekasihnya memikirkan wanita lain, ini merupakan sebuah pukulan hebat bagi wanita. Begitu kekasih Anda tahu, pastinya ia akan segera membuang barang-barang pemberian mantan kekasih Anda. Untuk itu, Anda harus lebih bijak memantapkan hati, tanpa harus memikirkan sang mantan kasih kembali.

Perselingkuhan di masa lalu

Jika Anda membuat kesalahan di masa lalu, dengan berselingkuh di belakangnya, ada baiknya Anda untuk menghentikan kebiasaan berselingkuh dan menutup rapat-rapat perselingkuhan Anda.

Jangan biarkan kekasih hati mengetahui perselingkuhan Anda di masa lalu. Karena hal ini bisa berakibat runyam. Cenderungnya para wanita akan berpikir “sekali Anda berselingkuh, maka Anda bisa berselingkuh lagi!” Dan satu hal yang harus Anda perhatikan ketika si dia mengetahui perselingkuhan Anda, maka rasa curiga pun akan selalu menyelimuti dirinya. Dia akan semakin mudah menuduh Anda dalam berbagai hal, bahkan ketika Anda tertangkap basah tengah melakukan kesalahan lagi. Hal ini bisa menyurutkan kepercayaannya dan pergi meninggalkan Anda. (Detik.com)


Add to Delicious Digg It!
I Like It! Tweet It!
Add to Technorati Add to Facebook!

0 komentar: